Polres Ciamis Amankan Proses Tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Ciamis

    Polres Ciamis Amankan Proses Tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Ciamis
    CIAMIS ~ Polres Ciamis Polda Jabar menyiagakan personel pengamanan antisipasi gangguan kamtibmas saat proses pengundian nomor urut Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Ciamis Tahun 2024. Pengamanan ini dilaksanakan di kawasan Kantor KPU Kabupaten Ciamis, Jl. Jenderal Sudirman No. 43 Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (23/9/2024). Pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., dan melibatkan puluhan personel Polres Ciamis Polda Jabar. Saat pengamanan, Polres Ciamis Polda Jabar mendapat dukungan personel dari Kodim 0613/Ciamis, Subdenpom III/2-3 Ciamis, Satpol PP dan Dishub Kabupaten Ciamis.  Tak hanya pengamanan di lokasi acara, personel Polres Ciamis Polda Jabar juga membentuk Tim Walpri untuk pengamanan calon bupati dan calon wakil bupati. Tim Walpri ini bersiaga 24 jam nonstop dan melekat bersama pasangan calon untuk memberikan keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada Serentak 2024. Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., mengatakan, pengamanan ini merupakan wujud nyata dan komitmen Polri dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024. Ini juga bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada Serentak 2024. "Polres Ciamis Polda Jabar berkomitmen ikut menyukseskan Pilkada Serentak 2024 agar berjalan aman, damai dan kondusif. Untuk itu kami mengawal setiap proses tahapan Pilkada Serentak hingga melakupan pengamanan melekat di Penyelenggara dan pasangan calon yang akan bertanding pada kontestasi Pilkada Serentak 2024, " kata AKBP Akmal. "Komitmen ini juga bagian dari pada bentuk pelayanan prima Polri memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat guna terwujudnya Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Ciamis Polda Jabar, " ucap AKBP Akmal menambahkan. Kapolres Ciamis Polda Jabar mengajak kepada semua masyarakat untuk sama sama sukeskan Pilkada Serentak 2024. "Mari kita sama-sama wujudkan Pilkada Serentak 2024 dengan aman, nyaman, damai dan kondusif. Tanpa adanya ujaran kebencian dan berita hoaks serta hal-hal yang berpotensi dapat mengancam peratuan dan kesatuan bangsa. Mari masyarakat datang ke TPS untuk menyuarakan hak pilih memimpin 5 tahun kedepan, " kata AKBP Akmal. Ciamis, Kapolres Ciamis, Polda Jabar.

    Ciamis

    Ciamis

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Ciamis Bersama Forkopimda Deklarasi...

    Artikel Berikutnya

    Kawal Pilkada Damai Polsek Cikoneng Cooling...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    Dukung Penanganan Inflasi, Stok dan Harga Bahan Pokok Dipantau Terus Polres Ciamis
    Polres Ciamis Beri Bimbingan Rohani dan Mental Para Tahanan di Rutan Makopolres
    Soliditas TNI-Polri Hadapi Pilkada 2024, Polsek Sukadana dan Koramil Rajadesa Cooling System ke Warga

    Ikuti Kami